Cara Menghapus Coretan Di Foto Dengan Picsart Android
Seringkali kita mendapatkan sebuah foto yang sebenarnya akan terlihat lebih bagus jika tidak terdapat objek yang menghalanginya. Berbagai macam objek yang mengganggu pada foto biasanya seperti coretan, stiker, emoji atau emoticon, objek benda, ataupun foto orang yang tak sengaja tertangkap kamera saat sedang memfoto-nya lewat hp android.
Ketika kita melihat sebuah foto yang didalamnya terdapat objek yang mengganggu, maka biasanya akan timbul keinginan diantara kita untuk mengedit foto atau gambar tersebut. Yaitu dengan cara menghapus coretan atau objek di foto yang tidak ingin ditampilkan supaya hasilnya lebih bagus dan lebih terlihat keasliannya.
Sekarang ini sudah tak perlu bingung lagi jika ingin mengedit foto untuk menghapus objek atau coretan, karena jika kita menggunakan hp android, maka kita bisa menemukan aplikasi edit foto yang bisa kita gunakan untuk mengatasi foto yang ada coretannya.
Postingan Menarik :
- Cara Menghilangkan Emoji di Video Lewat Android
- Cara Hapus Suara Vokal Pada Lagu Mp3 di Android
- Cara Salin Tulisan Pada Gambar jadi Teks di Xiaomi
Salah satu aplikasi android edit foto yang cukup populer diantara para pengguna android yang memiliki fitur lengkap yaitu aplikasi picsart. Di aplikasi ini kita bisa menikmati pengeditan foto atau gambar secara gratis ataupun dengan menggunakan fitur premium yang ada untuk menikmati fitur keren yang lebih lengkap.
Lalu bagaimana cara menghapus coretan di foto dengan picsart? Nah, sebelum kita mulai untuk melakukannya, maka perlu kalian ketahui bahwa untuk cara kerja dari penghapusan coretan atau objek dalam foto menggunakan aplikasi picsart ini, yaitu dengan cara mengkloning atau menempelkan area disekitar yang terlihat pada foto tersebut.
Oleh karena itu, misalnya kalian ingin melihat gambar yang menutupi foto, atau tulisan yang dicoret-coret pada gambar foto screenshot misalnya, maka hal tersebut tidaklah dapat dilakukan. Jadi cara kerja dari edit foto menghilangkan coretan ini hanya untuk menghilangkan atau menghapus area foto yang tidak diinginkan saja.
Nah, jika penasaran seperti apa nanti hasil editan-nya, maka bisa langsung dicoba cara ini dengan mengikuti tahapan yang sudah Saya tuliskan dibawah ini.
- Buka aplikasi picsart yang sudah terinstall di hp android kalian.
- Sesudah itu, ketuk tanda tambah (+) untuk memulai mengedit foto untuk menghapus coretan.
- Pilih foto dengan mengambilnya pada galeri penyimpanan di hp kalian.
- Setelah itu akan langsung masuk ke tampilan editing di aplikasi picsart. Dan jika kalian ingin menghapus coretan pada foto, maka tekan menu tools atau alat, lalu pilih "Klon"
- Pilih target bagian foto yang ingin di klonig atau salin, kemudian tekan tool brush dan arahkan pada coretan foto yang ingin dihapus. Lakukan hal ini dengan cara zoom foto agar lebih mudah saat mengarsirnya.
- Dan pada saat mengarsir, sesuaikan ukuran yang dibutuhkan dalam penggunaan tools brush, mulai dari ukuran, opasitas, dan juga kekerasannya.
- Jika pada saat menghapusnya terdapat kesalahan, maka bisa tekan ikon hapus atau gunakan "undo" untuk mengembalikan ke editan sebelumnya.
- Dan jika sudah bersih dari coretan foto tersebut, maka agar bekas coretannya tersamarkan dengan baik bisa ditambahkan menggunakan efek tertentu pada menu efek. Dan jika sudah, maka lanjut dengan mengetuk ikon ceklis di pojok kanan atas layar hp.
- Selanjutnya bisa simpan hasil editannya dengan mengetuk ikon unduh yang ada di menu sebelah atas dan foto yang diedit pun akan langsung tersimpan di galeri atau penyimpanan internal telepon. Dan selesai.